18 Maret 2013

“Gerilya Purbalingga” Program Baru CLC



Cinema Lovers Community (CLC) Purbalingga membuat program baru bernama “Gerilya Purbalingga”. Gerilya Purbalingga ini merupakan tayangan audiovisual berupa berita seputar Purbalingga yang merupakan bagian dari CLC news.

Cinema Lovers Community News (CLCnews) mengemas berita berupa straightnews dan features yang terjadi di sekitar Purbalingga”. Tayangan berita kurang dari 5 menit ini rencananya diunggah ke situs youtube untuk kemudian disebarluaskan lewat situs jejaring soaial.

Manager Porgram CLC Nanki Nirmanto mengatakan, berangkat dari kurangnya akses pemberitaan di media massa lokal yang sampai pada masyarakat menengah bawah, menuntut mereka membidani kelahiran program tayangan audivisual. “Program ini sekaligus memperkenalkan dan melatih anak muda, khususnya pelajar Purbalingga, dalam bidang broadcasting (pertelevisian),” tutur mahasiswa jurusan Ilmu Politik Unsoed ini.

Tim CLC news mentargetkan, satu berita harus mampu diproduksi dalam sehari. Mulai dari memburu berita di lapangan, redaksi menggodog kembali hasil liputan untuk dibacakan oleh pembawa berita, penyuntingan (editing), pengunggahan, hingga penyebarluasan.

Tim CLC news terdiri dari reporter dan kameraman yang turun ke lapangan untuk mencari berita, kemudian pembawa/pembaca berita, editor dan grafis, serta keredaksian yang mengonsep dan mengolah bahan berita.

“Kami terbuka bagi siapa pun anak muda atau pelajar Purbalingga yang ingin mengembangkan bakat dan mempunyai kemampuan keras untuk belajar bersama dalam bidang ini,” ujar Nanki Nirmanto.

Tidak ada komentar: