04 Oktober 2010

Layar Tanjleb Grendeng


9 Oktober 2010 l Jam 19.30 l Lapangan Grendeng Universitas Soedirman Purwokerto

Culoboyo Juniol
Mohammad Solikin l Gathotkaca Studio l 07:00 l 2010
Dua tokoh khas Kota Surabaya yang masih balita. Culo Cudilo mengajak bermain bola sahabatnya Boyo Ditdoyo. Namun Boyo sedang sibuk mengerjakan PR. Sebuah film yang bercerita tentang anak Jawa Timur dengan pendekatan dialog bahasa anak, bahasa cadel (belum pandai berbicara)

Perang Bubar
Agus Darmawan & Bowo Leksono l Bochary Film l 18:30 l 2006
Bagaimana anak-anak dengan balutan tradisi saat berhadapan dengan anak-anak modern? Kisah tentang perang antarbudaya. Perang yang diwakili perselisihan antara mesin perang modern dan tradisional. Mereka saling berhadapan, menerjang, saling berjatuhan. Dan saat kegentingan itu, perang pun bubar!

Superheru
Gatot Artanto l La Cimplung l 28:48 l 2004
Superheru, pahlawan Banyumas tak mudah menyerah meraih citanya, meskipun cinta tak memihaknya.

Endhog
Padmashita Kalpika l Brankas Film l 15:12 l 2010
Kisah eksperimen untuk membuktikan antara melahirkan dan bertelur.

Sandal Jepit
Bani Dwi K l Masih Timur Film l 15:15 l 2009
Seorang anak yang selalu kehilangan sandal jepitnya dan selalu menggantinya dengan membeli yang baru.

Nyarutang
Asep Triatno l Bozz Community l 09:31 l 2009
Jono yang menemukan dompet Adel secara tidak sengaja kemudian Jono berusaha membayar hutang atas uang yang dipakainya.

Sekitar Midnight
Felix & Pito l Teater Brankas l 15:44 l 2009
Malam Jumat Kliwon bagi orang desa masih dianggap misteri. Apa jadinya kalau itu terjadi dan nyata?

Lastri Apa Sing Kowe Goleti?
BW. Purba Negara l Limaenam Films l 15:25 l 2008
Saat aku berusaha mencuri bibirmu, ternyata bibirku justru telah kamu curi. Apapun yang kita bicarakan, kamu selalu berada di seberang yang lain, bahkan sampai kamu benar-benar pergi.

Gajian
Bowo Leksono l Laeli Leksono Film l 28:09 l 2004
Sebuah film tentang kesabaran, kesetiaan perempuan, dan tanggung jawab lelaki dalam membagi gajian.

HMI Komisariat Fisip Unsoed l Karangtaruna Kelurahan Grendeng l CLC Purbalingga

Tidak ada komentar: